LENSABANTEN.COM - Para pendukung tim sepakbola Persikota Tangerang ramai menyatakan sikap melalui media sosial instagram. Pernyataan sikap mereka bernada kekecewaan lantaran klub sepakbola kecintaannya tak kunjung terbentuk.
Seperti yang diunggah oleh akun instagram @persikota_crazyfans menyebutkan empat pernyataan sikap, yang pertama persikota apa kabarnya, kedua percepat proses akuisisi, ketiga percepat pembentukan tim untuk persiapan menyambut liga 3 2022 dan keempat adakan forum diskusi terbuka antara suporter dan manajemen segera.
Tim redaksi Lensabanten.com kemudian melakukan konfirmasi melalui pesan langsung yang dibalasa bahwa empat pernyataan tersebut buntut dari belum terlaksananya proses akuisisi dan belum ada persiapan tim.
Baca Juga: Persita Resmikan Pemain Baru Dominggus Fakdawer
Baca Juga: Hasil Babak 32 Besar Liga 3 : Persikota Tangerang Kalahkan Persikutim 1-0
Berdasarkan penulusuran tim redaksi, Liga 3 2022 akan digelar pada bulan September 2022. Pada kompetisi sebelumnya Persikota Tangerang belum meraih hasil maksimal dan masih akan beraga di Liga 3.
Masih melalui akun yang sama, mengatakan menuntut untuk manajemen yang lama karena menuntut kami mereka telah gagal membawa Persikota kembai ke kasta tertinggi sejak 2017 sampai saat ini tidak ada perubahan sama sekali.
Hal senada juga diunggah oleh sejumlah akun pendukung Persikota, seperti akun @Rifai Ardinata, @benteng mania zona cipondoh, @nzrl_akbar, @999. ***
Artikel Terkait
Hasil Liga 1 Persita Tangerang vs Bhayangkara FC Berakhir Imbang 2-2
Hasil Liga 1 : Persita vs Persebaya Imbang 1-1
Hasil Liga 1 : Kalahkan Persita 2-0, Barito Putera Menjauh dari Zona Degradasi
Ramiro Fergonzi Resmi Bergabung dengan Persita
Persita Resmikan Pemain Baru Dominggus Fakdawer